Minggu, 18 September 2022

Biji Kopi Robusta


    Kopi Robusta (nama latin Coffee Canephora atau Coffee Robusta) merupakan keturunan beberapa spesies kopi, terutama Coffee Canephora. Jenis kopi ini tumbuh baik di ketinggian 400-700 m pdl, temperatur 21-24 derajat C dengan bulan kering 3-4 bulan secara berturut-turut dan 3-4 kali hujan kririman. 

A. Perbedaan Kopi Robusta dan Arabika 
     Arabika memiliki rasa yang jauh lebih manis dibandingkan Robusta. Arabika juga memiliki rasa yang lebih kaya seperti fruity, nutty, atau chocolaty. Perbedaan rasa dan karakteristiknya, biji kopi Robusta dan Arabika memiliki tingkat kafein yang berbeda.

B. Kopi Robusta Biasanya Hidup dimana
    Sementara kopi robusta (coffee canephora, varian robusta) merupakan tanaman kopi yang biasa hidup ideal diketinggian 400-800 m, dari permukaan laut dengan suhu 24-30 derajat C. Bentuk biji kopi robusta cenderung lebih kecil dan rasanya lebih pahit dibandingkan jenis arabika.

C. Kenapa Kopi Robusta Pahit
    Dari tingkat kepahitan, kopi Robusta memiliki rasa yang lebih pahit dibandingkan kopi Arabika, hal ini terjadi karena kopi Robusta memiliki kandungan gula yang lebih ren dah dan kafein yang lebih tinggi 2,2% dari kopi Arabika. 

D. Berapa Kafein Kopi Robusta
    Kandungan Kafein biji mentah kopi Arabika lebih rendah dibandingkan biji mentah kopi Robusta, kandungan kafein kopi Robusta sekitar 2,2% dan Arabika sekitar 1,2% (Spinale dan James, 1990).

E. Apakah Kopi Robusta Mengandung Gula
    Kadar ini berbeda-beda untuk setiap jenis. Kopi Arabika memiliki kadar gula sekitar 6-9% dari total keseluruhan senyawa yang terkandung didalamnya, sedangkan pada kopi Robusta berkisar 3-7%.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MANFAAT dan KANDUNGAN NUTRISI BUAH NAGA

      Buah naga merupakan salah satu buah yang cukup umum  dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Buah ini memiliki kulit yang tampak bersisi...